tampilan backlinks checker dari smallSEOtools |
Cara Mencek Apakah Konten Anda Terindikasi Plagiasi
Pernahkah anda mengetes apakah artikel yang akan anda terbitkan bakal tertangkap basah oleh google plagiarism test (uji plagiarism oleh google) atau bebas dari isu itu? Semua blogger pasti tahu bahwa konten yang benar-benar uniklah yang disukai oleh google dan search engine lainnya. Karena itu, penting sekali untuk memastikan bahwa artikel atau konten blog yang akan diterbitkan itu bebas dari isu plagiarism, copy-paste (copas), pencurian konten, dan sebagainya. Sia-sia saja menerbitkan konten yang terindikasi plagiarisme dan tidak lolos google plagiarism test. Mengapa? Karena artikel itu akan sulit bersaing di halaman hasil pencarian google atau search engine lainnya. They hate your content!
Adalah baik ketika kita meluangkan sedikit waktu untuk melakukan tes kecil-kecilan dengan artikel yang baru saja kita tulis sebelum diupload dan dipublikasikan ke dalam blog kita. Mungkin memerlukan waktu 1 sampai 5 menit, tetapi ini cukup penting menurut saya. Apalagi kita menulis topik-topik yang juga banyak ditulis orang lain dan telah ada di internet sebelumnya. Kita pastikan dulu apakah artikel itu dapat lolos tes plagiarism (penjiplakan) dengan baik.
Saya telah mencoba keampuhan tool yang disediakan secara gratis oleh smallSEOtools.com untuk uji plagiarism ini. Hasilnya menurut saya sangat memuaskan dan memudahkan kita untuk mengedit kembali jika memang artikel itu masih belum siap diluncurkan. Jika anda ingin mencobanya caranya sangat mudah. Copy calon artikel blog anda dari notepad, kemudian pastekan di kolom yang disediakan oleh smallSEOtools. Kunjungi plagiarism-checker di sini.
Nah, setelah anda mem-paste-kan artikel tersebut (maksimal 1500 kata-cukup panjang untuk sebuah artikel blog lengkap), anda tinggal mengklik tombol CHECK FOR PLAGIARISM di bawah kotak artikel tadi. Tunggulah beberapa saat, biarkan alat ini bekerja.
Artikel anda akan dipindai secara seksama untuk dibandingkan dengan semua halaman web atau blog yang ada di internet. Jika satu kalimatpun anda copy, atau anda tanpa sengaja membuat kalimat atau frase yang sama, maka alat ini akan memberi warna merah pada kalimat tersebut di kolom baru yang dimunculkan di bawah artikel tadi.
Bagaimana jika artikel saya ada warna merahnya? Gampang, anda bisa melakukan cek ke halaman yang telah mempublikasikan kalimat atau frase itu untuk melihat apakah anda patut untuk mengedit kalimat atau frase itu atau membiarkannya saja. Bisa saja kalimat yang sama itu muncul dari halaman blog atau web yang temanya sama sekali berbeda dengan artikel anda. Tetapi, jika kalimat atau frase itu berasal dari web atau blog yang membahas topik yang sama, tentulah sangat bagus jika anda mengeditnya. Cara mencek halaman yang telah memuat kalimat atau frase itu di internet adalah dengan secara langsung mengklik kalimat atau fase tersebut. Link aktif di kalimat atau frase itu akan mengantarkan anda ke website atau halaman blog yang bersagkutan. So simple.
Kualitas konten atau artikel anda akan terlihat dari seberapa banyak warna merah pada hasil scan plagiarism-checker, tentunya dalam kaitan tentang masalah plagiasi. Tingkatan kualitas artikel ditunjukkan dengan seberapa tinggi persentase yang diberikan alat gratis ini. Semakin tinggi nilai persentase keunikan artikel yang anda dapat, berarti semakin besar kemungkinan artikel anda lolos plagiarism google test.
Oh ya, alat ini tentunya juga dapat dipakai untuk mengecek apakah ada orang lain yang telah mencuri atau meng-copas artikel anda yang telah dipublikasikan. Caranya tentu saja sama seperti cara di atas, hanya saja sumber artikel yang di-paste-kan ke dalam kolom pengetesan itu adalah artikel yang telah anda publikasikan di blog anda. Jika anda melakukan ini, perhatikan tanggal kapan kalimat atau frase itu diterbitkan. Kita dapat membedakannya dari kalimat atau frase yang berasal dari blog kita sendiri dari tanggal penerbitannya. Jika tanggal penerbitannya sesudah tanggal artikel kita diterbitkan, maka ada kemungkinan artikel kita dicopas oleh blogger lain. Tapi, jika tanggal penerbitan adalah sebelum artikel kita terbitkan, ini sebaliknya, jangan-jangan kitalah nanti yang dianggap google sebagai pelaku plagiat, dan sebaiknya artikel itu diedit kembali.
Coba juga:
Cara Mengetahui Backlink (Jumlah dan Kualitas serta Alamat URL) ke Blog Anda
Tips Membangun Link untuk Blog Anda
Tips Meningkatkan Traffic Blog Anda
Bagaimana? Mau menjadikan blog anda benar-benar berisi konten yang unik dan selalu menerapkan white-hat-SEO? Silakan gunakan tool gratis ini sebelum mempublikasikan artikel blog anda. Semoga bermanfaat dan menginspirasi, wassalam.
No comments :
Post a Comment
Terima kasih telah berkomentar di http://novehasanah.blogspot.com
Komentar anda adalah apresiasi bagi kami, karena itu berkomentarlah dengan sopan.
Mohon untuk tidak meninggalkan link aktif pada kolom komentar.