Inobel tahun 2016 akan Jadi Ajang Favorit Lomba untuk Guru
Ini adalah salah satu ajang lomba yang selalu dinantikan oleh para guru se-Indonesia setiap tahunnya: Inobel (Lomba Inovasi Pembelajaran). Kompetisi yang satu ini memang menyedot banyak partisipan baik guru dari jenjang SD maupun jenjang SMP. (Di akhir tulisan ini disediakan link untuk download file pedoman atau panduan yang berisi petunjuk lengkap tentang lomba Inovasi Pembelajaran atau Inobel tahun 2016 baik untuk jenjang SD ataupun SMP). Bagaimana tidak, sudah banyak guru-guru yang sukses lewat Inobel (Lomba Inovasi Pembelajaran) yang mendapatkan apresiasi luar biasa dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, dengan bejibun hadiah baik berupa uang dengan nominal yang sangat besar, juga hadiah lainnya seperti shortcourse (pelatihan singkat) ke luar negeri seperti China, Belanda, Australia, New Zealand, Finlandia, Korea, dan beberapa negara lainnya untuk menambah pengalaman dan memperluas wawasan guru-guru jenjang SD dan SMP (sederajat) tentang pendidikan di negara-negara lain.panduan atau pedoman lomba inobel 2016 jenjang SD dan SMP |
Lomba Inovasi Pembelajaran atau yang lazim disingkat sebagai Inobel ini telah lama dan rutin diselenggarakan oleh Direktorat Pembinaan Guru Pendidikan Dasar, Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Teknis, Kementerian Pendidikan Nasional. Lomba Inobel memang tak sebergengsi Lomba Guru Berprestasi, tetapi hadiahnya itu lho... hampir mendekati atau bahkan setara dengan hadiah untuk Lomba Guru Berprestasi (Gupres) dan Berdedikasi yang sekarang lebih sering disebut sebagai Lomba PTK (Pendidik dan Tenaga Kependidikan Berprestasi).
Tips Memenangi Lomba Inobel (Inovasi Pembelajaran)
Berikut ini adalah beberapa tips yang dapat kami bagikan untuk bapak dan ibu guru yang ingin mencoba mengikuti Lomba Inovasi Pembelajaran (Inobel) tahun 2016. Oh ya, tentu saja tips ini tidaklah menjamin bapak dan ibu guru untuk lolos seleksi. Akan tetapi paling tidak, tentu dapat dijadikan bahan pengingat selama proses penulisan karya ilmiah untuk mengikuti Inobel tahun 2016 mendatang.Download dan print pedoman/panduan Lomba Inobel 2016
Pilih Karya Inovasi Pembelajaran Terbaik dan Orisinil
Materi Karya Inovasi Pembelajaran (Inobel)
Judul Karya Inobel Sebaiknya Unik dan Menarik
Tampilkan Di Mana Sifat Kebaruan (Inovatif) Karya
Ide Kreatif Inovasi Pembelajaran Datang dari Mana?
Patuhi Sistematika Penulisan Naskah Karya Inovasi Pembelajaran
Tuliskan Karya Inovatif Sesegera Mungkin
Kirimkan Pada Tanggal yang Tidak terlalu Mepet dengan Deadline
Lomba Inovasi Pembelajaran Tingkat SD (Sekolah Dasar) Tahun 2016
Adapun sasaran peserta lomba inobel (Inovasi Pembelajaran) tingkat Sekolah Dasar tahun 2016 adalah guru kelas yang melakukan inovasi pembelajaran matematika, Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS), dan Bahasa Indonesia; guru mata pelajaran penjaskes (Pendidikan Jasmani dan Kesehatan), Seni Budaya (SB), Prakarya atau Keterampilan, Pendidikan Agama serta Muatan Lokal (Mulok).Perlu diketahui bahwa tema Lomba Inovasi pembelajaran (Inobel) untuk Guru SD pada tahun 2016 ini adalah “Inovasi Pembelajaran sebagai Upaya Mewujudkan Indonesia Pintar, Terampil, dan Berkarakter”.
Lomba Inovasi Pembelajaran Tingkat SMP (Sekolah Menengah Pertama) Tahun 2016
Lomba inovasi pembelajaran untuk jenjang SMP diperuntukkan bagi guru mata pelajaran yang melakukan inovasi di bidang matematika, Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS), bahasa Indonesia, bahasa Inggris, PPKn, muatan lokal (Mulok), Pendidikan Jasmani dan Kesehatan (Penjaskes), seni budaya, prakarya, pendidikan agama, dan bimbingan konseling (BK).Link Download Panduan/Pedoman/Petunjuk Lomba Inobel (Inovasi Pembelajaran) tahun 2016 Tingkat SD dan SMP (Sederajat)
Berikut ini, adalah link untuk bapak dan ibu agar bisa mendownload pedoman/panduan/petunjuk teknis bagaimana penyelenggaraan Lomba Inovasi Pembelajaran dilaksanakan, penjadwalan dan tahapan-tahapannya, format penulisan (struktur/outline karya tulis ilmiah yang diminta), dan sebagainya. Silakan klik link berikut sehingga dokumen panduan atau pedoman tampil melalui arsip google drive, lalu silakan diunduh untuk disimpan dan diprint. Semoga sukses.Download Panduan Lomba Inovasi Pembelajaran (Inobel) Tahun 2016 tingkat SMP (Sekolah Menengah Pertama)
Download Panduan Lomba Inovasi Pembelajaran (Inobel) Tahun 2016 tingkat SD (Sekolah Dasar)
Baca Juga:
Mau Kuliah S1 Di Jepang? Ada Beasiswanya Lho
Pemilihan PTK Berprestasi dan Berdedikasi 2016
Olimpiade Sains Nasional Guru tahun 2016
No comments :
Post a Comment
Terima kasih telah berkomentar di http://novehasanah.blogspot.com
Komentar anda adalah apresiasi bagi kami, karena itu berkomentarlah dengan sopan.
Mohon untuk tidak meninggalkan link aktif pada kolom komentar.