Kemenpan telah merencanakan akan menuntaskan untuk mengangkat tenaga honorer K2 secara keseluruhan hingga tuntas pada tahun 2019. Akan tetapi berita-berita yang dimuat di berbagai media dalam beberapa hari ini (di awal bulan Novemver 2016) menunjukkan hal yang berbeda. Misalnya berita yang ini atau berita ini.
Sebagaimana telah kita ketahui bersama, bahwa walaupun terdapat moratorium CPNS pada tahun 2016, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) tetap akan melaksanakan seleksi CPNS tahun 2016. Akan ada pengangkatan CPNS baru di tahun 2016, walaupun jumlahnya tidak terlalu banyak. Bocoran berapa jumlah formasi yang disediakan juga agak simpang siur. Setelah sebelumnya di blog ini disebutkan bahwa akan ada 230 ribu formasi untuk CPNS baru untuk jalur honorer K2, jalur pelamar umum, serta jalur PTT dan lulusan sekolah kedinasan (ikatan dinas), maka berita terakhir yang banyak muncul adalah berkurangnya jumlah formasi yang disediakan dari jumlah tersebut.
Hal ini bisa jadi berkaitan dengan akan terkendalanya pelaksanaan CPNS untuk jalur Honorer K2. Sebenarnya, pada bulan Oktober 2016, pihak kemenpan pernah mengatakan bahwa DPR telah menyetujui akan adanya formasi untuk honorer K2 pada seleksi dan penerimaan CPNS 2016. Baca arsip berita ini misalnya atau berita ini. Akan tetapi, seperti telah disebutkan di awal tulisan ini bahwa ada kemungkinan besar gagalnya rencana seleksi CPNS untuk jalur honorer K2. Simpang siur berita ini ditunjukkan oleh kabar mengenai ketidaksetujuan DPR untuk pengangkatan honorer K2 pada APBN 2016.
Walaupun demikian, pihak kementerian pendayagunaan aparatur negara meminta para tenaga honorer K2 yang belum terangkat sebagai CPNS agar tetap bersabar. Beberapa berita menyebutkan bahwa Badan Anggaran DPR RI akan tetap berupaya memperjuangkan nasib 440 ribu sisa tenaga honorer K2 yang belum terangkat sebagai CPNS.
Jika pada tahun 2016 seleksi CPNS dari jalur honorer K2 dbatalkan, maka besar kemungkinan pada tahun 2019 mendatang, belum semua tenaga honorer K2 akan terangkat sebabagi pegawai negeri sipil.
Dari sini kami hanya dapat mendoakan untuk 440 ribu tenaga honorer yang belum diangkat sebagai CPNS atau PNS untuk dapat bersabar. Semoga pada tahun 2016 tetap akan dibuka seleksi CPNS untuk jalur honorer K2 hingga semuanya dapat terangkat sebagai CPNS dan PNS paling lambat pada tahun 2019.
Baca Juga:
Disediakan 120 Ribu Formasi untuk CPNS baru di tahun 2016 Mendatang
Kapan Proses Seleksi CPNS 2016 Dimulai Prosesnya?
No comments:
Post a Comment
Terima kasih telah berkomentar di http://novehasanah.blogspot.com
Komentar anda adalah apresiasi bagi kami, karena itu berkomentarlah dengan sopan.
Mohon untuk tidak meninggalkan link aktif pada kolom komentar.