beragam bentuk hasil lipatan sedotan plastik |
Prakarya Sedotan Plastik: Cara Membuat Bentuk Panah
Masih berkaitan dengan tulisan sebelumnya tentang prakarya dari sedotan plastik untuk bahan dekoratif gantung atau penghias jendela atau tirai, kali ini saya akan memberikan sebuah tutorial yang sangat sederhana dan mudah. Prakarya membuat bentuk-bentuk khusus dari sedotan plastik ini, karena mudah dan sangat sederhana prosesnya, dapat dilakukan oleh anak SD kelas rendah. Tentunya, meskipun sederhana dan mudah, aktivitas yang dilakukan dengan melipat dan menggunting sedotan plastik menjadi bentuk anak panah ini dapat mengembangkan kemampuan motorik halus mereka. Kita semua mungkin telah tahu, bahwa masa-masa di kelas rendah SD (1 sampai 3), kemampuan menggunakan otot-otot halus pada jari dan tangan masih berkembang pada mereka.
Baiklah, tanpa panjang lebar lagi, inilah cara membuat prakarya atau kerajinan tangan dari sedotan plastik: bentuk anak panah.
Alat dan Bahan yang Diperlukan
- Sebatang sedotan, diperlukan untuk membuat satu bentuk anak panah
- Gunting untuk membelah dan meruncingkan ujung sedotan plastik
- Sedikit kesabaran dan ketekunan.
alat dan bahan
Cara Membuat Prakarya Bentuk Anak Panah dari Sedotan Plastik
Berikut ini adalah langkah-langkah membuat bentuk anak panah dari sedotan plastk dengan disertai gambar-gambar.- Pertama-tama, pipihkan sedotan secara memanjang dengan menekannya dengan ujung jari telunjuk dan ibu jari. Ini bertujuan untuk memudahkan kita membelah sedotan dengan rapi karena terbentuknya garis lurus bekas tekanan jari pada sedotan.
- Gunting sedotan pada salah satu pinggir sedotan mengikuti garis lipatan yang terbentuk. Usahakan mebelah sedotan secara rapi, karena semakin rapi sedotan dibelah, semakin mudah dan semakin rapi pula nanti anak panah yang dihasilkan pada proses akhir. Lihat gambar 1.
Gambar 1 Gambar 2 - Selanjutnya, kita akan mulai melipat salah satu ujung sedotan. Bentuk dasar dari anak panah ini adalah segitiga. Karena itu, mulailah lipatan pertama dengan melipat ujung sedotan membentuk sebuah segitiga. Lihat gambar 2.
- Berikutnya, tebalkan segitiga tadi dengan melipat sedotan seperti terlihat pada gambar 3.
- Lipat lagi sedotan untuk membentuk segitiga kedua. Kedua segitiga yang dibentuk ini akan membangun kepala anak panah yang akan kita buat. Lihat gambar 4.
Gambar 3 Gambar 4 Gambar 5 Gambar 6 - Tebalkan kedua segitiga tersebut dengan melipat sedotan. Gampang saja, anda tinggal mengikuti alur yang diberikan saat kita melipat sedotan melingkupi kedua segitiga tadi. Lihat gambar 5.
- Berikutnya, ketika sedotan mengarah ke bawah, buatlah segitiga ketiga yang merupakan bagian sisi kanan dari anak panah yang akan kita buat. Lihat gambar 6.
- Tebalkan segitiga yang baru dibuat ini dengan melipat sedotan ke arah atas. Lalu bergeraklah ke arah kiri. Perhatikan gambar 7 dan 8.
Gambar7 Gambar 8 - Kemudian, langkah berikutnya adalah membuat sisi kiri dari bentuk anak panah kita. Putar sedotan sehingga membelok ke arah bawah, lalu bentuk segitiga baru dengan membuat lipatan seperti gambar 9 dan 10.
Gambar 9 Gambar 10 - Sekarang bentuk dasar anak panah sudah terbentuk. Berikutnya tinggal melipat-lipat sisa sedotan mengikuti jalur yang sudah terbentuk. Buatlah lipatan yang tegas agar hasil akhir nanti rapi dan bagus. Ketika sedotan sampai di bagian ujung, perkirakan di bagian mana nanti ia akan diselipkan. Lalu gunting meruncing dan kunci bentuk anak panah yang kita buat dengan memasukkan ujung tersebut ke bagian lipatan. Perhatikan gambar 11.
Gambar 11 bentuk anak panah dari sedotan plastik selesai dibuat - Ta... raa....., bentuk anak panah sudah selesai dibuat. Lihatlah, bagus juga ya.
Nah, itulah cara membuat prakarya untuk tirai atau hiasan gantung (dekoratif) dari sedotan plastik dengan bentuk anak panah. Semoga tutorialnya bermanfaat dan mudah dipahami. Wassalam.
Baca juga:
Cara Membuat Boneka Kertas
Cara Membuat Mainan Tradisional dari Biji Karet
Cara Membuat Udang dari Sedotan Plastik
Cara Membuat Bentuk Kubus dari Sedotan Plastik
No comments:
Post a Comment
Terima kasih telah berkomentar di http://novehasanah.blogspot.com
Komentar anda adalah apresiasi bagi kami, karena itu berkomentarlah dengan sopan.
Mohon untuk tidak meninggalkan link aktif pada kolom komentar.